Program Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan Raih Akreditasi “BAIK SEKALI” dari LAM-PTKes
- April 10, 2025
- 10:39 am
- News
Malang, 21 Maret 2025 – Kabar gembira datang dari STIKes Panti Waluya Malang! Program Studi Sarjana Terapan (D4) Manajemen Informasi Kesehatan berhasil meraih akreditasi “BAIK SEKALI” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes) berdasarkan keputusan resmi nomor 0462/LAM-PTKes/Akr/Dip/III/2025.
Penilaian akreditasi ini mencerminkan kualitas penyelenggaraan pendidikan yang unggul, baik dari segi kurikulum, sumber daya manusia, sarana prasarana, tata kelola, hingga capaian pembelajaran lulusan. Proses penilaian dilakukan secara menyeluruh melalui evaluasi mutu eksternal oleh tim asesor dari LAM-PTKes.
Dengan diperolehnya status “BAIK SEKALI”, maka Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan STIKes Panti Waluya Malang dinyatakan telah memenuhi standar nasional pendidikan tinggi, dan diakui mampu menyelenggarakan pendidikan vokasional secara profesional dan berdaya saing tinggi.
Keputusan ini berlaku selama lima tahun sejak tanggal ditetapkan, yaitu 21 Maret 2025, dan menjadi motivasi besar bagi seluruh sivitas akademika untuk terus meningkatkan mutu pendidikan serta kontribusi dalam pembangunan kesehatan nasional.
Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung proses akreditasi ini, terutama Yayasan Pendidikan Misericordia, Dosen, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa, Alumni, Organisasi Profesi, dan mitra kerja sama.
Mari kita terus berkarya dan berinovasi untuk masa depan kesehatan Indonesia yang lebih baik!
STIKes Panti Waluya Malang – Opus In Caritate. (Humas SPWM)
Bagikan Berita

Banyak alumni kami yang telah sukses meraih pekerjaan impiannya , bergabunglah bersama kami di STIKes Panti Waluya Malang.
Berita Terkini

STIKES PANTI WALUYA MALANGJalan Yulius Usman No. 62 Malang Telp : 0341-369003 Email : [email protected] Senin-Jumat 06:00 - 18:00 WIB